Pengguna Twitter Conversationalist
Dua setengah tahun lalu Forrester Research memperkenalkan istilah baru, Social Technography, untuk mendeskripsikan bagaimana pengguna Internet berinteaksi dengan jejaring sosial seperti blog, Facebook, Delicious dan sejenisnya. Ada enam segmentasi yang disodorkan di saat Twitter belum menjadi fenomena yang luar biasa seperti saat ini. Yakni creator (memiliki situs sendiri, blog sendiri, dan update video di Youtube), Critics (suka memberi komentar di blog orang lain, menulis rating), Collectors (berlangganan RSS), Joiners (ikut social media), spectators (membaca blog, menonton video teman, mendengarkan podcasting teman), Inactive ( tidak melakukan apapun). Tahun lalu, ketika Twitter meledak di seluruh dunia, tangga social technography tersebut digugat: pengguna Twitter masuk di tangga yang manakah diantara enam tangga tersebut?
Pertanyaan itu kini terjawab sudah. Forrester Research mengumumkan tangga social technography terbaru, dengan tambahan anak tangga baru untuk menampung fenomena Twitter, yakni Conversationalist.
Conversationalist dalam anak tangga baru ini bukan hanya pengguna Twitter, namun juga mereka yang meng-update statusnya di social media lain seperti di Facebook. Untuk masuk segmentasi Conversationalist, pengguna social media tersebut minimal meng-update statusnya sepekan sekali. Jika kurang dari sepekan, mereka sesungguhnya tidak melakukan “conversations“.
Bersamaan dengan segmentasi baru itu, Forrester Research juga memberi deksripsi baru untuk setiap anak tangga.
Creator adalah mereka yang yang aktif menulis di blog sendiri, mengelola website sendiri, meng-upload video/audio/musik buatan, sendiri, menulis artikel dan mempostingnya di social media.
Conversationalist adalah mereka yang rajin mengupdate di Twitter dan social media non Twitter.
Critics adalah mereka yang ikut rating produk/servis, mengomentari blog orang lain, aktif di forum online, ikut mengedit artikel di Wiki.
Collector adalah mereka yang berlangganan RSS, ikut voting di website, suka men-tag foto atau halaman web.
Joiners adalah mereka yang tetap menjaga agar profilnya di social media tetap hidup serta suka berjalan-jalan ke berbagai situs jejaring sosial.
Spectators adalah mereka yang hanya suka membaca blog, mendengarkan podcast, menonton video online, membaca forum, memantau tweet orang lain dan membaca review.
Inactive adalah mereka yang tidak melakukan satu pun segmentasi di atas.
Idealnya, perusahaan harus memahami bagaimana profil Social Technography konsumennya agar dapat membangun strategi online marketing yang lebih tepat sasaran, terutama ketika bermain di social media. (by Nukman Luthfie SWA)
[http://www.kaskus.us/showthread.php?t=3483918]
0 komentar:
Posting Komentar